LapsustikNews- Jajaran Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta mengikuti kegiatan pengarahan oleh Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Komjen. Pol. Andap Budhi Revianto yang dilaksankaan secara virtual melalui aplikasi zoom, Rabu (13/04). Kegiatan diikuti oleh seluruh Kantor Wilayah di DKI Jakarta dan se-Kalimantan beserta Unit Pelaksana Teknis.
Kegiatan dilaksanakan di aula lantai 3 gedung 1 dan di ruang kerja masing-masing pegawai yang dimulai pukul 09.00 WIB sampai dengan 11.00 WIB.
Kalapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Bayu Irsahara turut hadir langsung di Aula Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta menyampaikan bahwa arahan dari Sekretaris Jenderal akan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
“Arahan dari Bapak Sekjen akan kita laksanakan dengan sebaik-baiknya apalagi menjelang dan sesudah hari raya Idul Fitri 1443 H,” buka Bayu.
Bayu menyampaikan bahwa menjelang hari raya Idul Fitri, Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta secara terus menerus meningkatkan pengamanan agar terciptanya keamanan dan ketertiban di dalam lapas.
“Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta secara terus menerus meningkatkan pengamanan menjelang idul fitri khususnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban agar tetap kondusif,” ujar Bayu.
Sebelumnya, Komjen. Pol. Andap Budhi Revianto menyampaikan terkait perkembangan Covid dan tugas fungsi di lingkungan Kemenkumham RI.
“Mari kita tetap jalankan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan laksanakan tugas dan fungsi secara bertanggung jawab serta tingkatkan pengamanan menjelang dan sesudah idul fitri,” pungkas Andap dalam arahannya.
Kegiatan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Kontributor: Humas Lapas Narkotika Jakarta